Artikel Belajar dan Bermanfaat

Sunday 15 April 2018

Pengertian Fiksi, Jenis, Contoh & Arti Menurut Para Ahli

Pengertian Fiksi - Pada dasarnya, fiksi merupakan karya sastra. Dimana dalam karya satra itu terbagi dua yakni karya sastra nonfiksi dan fiksi. Untuk pengertian karya sastra nonfiksi adalah karya sastra yang ditulis dari hasil kajian keilmuan dan juga pengalaman. 

Sedangkan pengertian karya sastra fiksi adalah cerita rekaan atau cerita khayalan. Hal demikian mengapa karya fiksi merupakan karya naratif yang isinya tidak menyarankan pada kebenaran sejarah (Nurgiantoro, 2010:2). 

Prosa yang sejajar dengan istilah fiksi (arti rekaan) dapat diartikan : karya naratif yang menceritakan sesuatu yang bersifat rekaan, tidak sungguh-sungguh terjadi di dunia nyata.

Tokoh, peristiwa dan latar dalam fiksi bersifat imajiner. Hal ini berbeda dengan karya nonfiksi.

Dalam nonfiksi tokoh,  peristiwa, dan latar bersifat faktual atau dapat dibuktikan di dunia nyata (secara empiris).

Sebagai karya imajiner, fiksi menawarkan berbagai permasalahan manusia dan kemanusiaan, hidup dan kehidupan.

Pengarang menghayati berbagai permasalahan demikian yang dilakukan dengan penuh kesungguhan yang kemudian diaplikasikan dalam melalui sarana fiksi sesuai dengan apa yang dipandangnya. 


Fiksi adalah cerita atau latar belakang yang bersumber dari imajinasi - dengan kata lain, tidak secara ketat berdasarkan sejarah atau fakta. 

Pada umumnya, fiksi dapat diekspresikan dalam bentuk beragam format, khususnya berupa dalam tulisan, pertunjukan langsung, film, acara televise, video permainan video, dan permainan peran. 

Walaupun istilah ini pada awalnya dan kerap lebih sering dipergunakan dalam bentuk sastra naratif khususnya dalam novel, novella, sandiwara ataupun cerita pendek. 

Pada umumnya, fiksi dipergunakan dalam arti paling sempit untuk segala narasi sastra. 

Pengertian prosa fiksi yakni rangkaian cerita yang diperankan sejumlah pelaku dalam urutan peristiwa tertentu dan bertumpu pada latar tertentu pula sebagai hasil dari imajinasi pengarang.

Dengan demikian, proses penciptaan prosa fiksi adalah hasil kerja imajinasi yang tertuang dalam bentuk lisan maupun bentuk tulisan (Wahid, 2004:65).

Pengertian Fiksi: Apa itu Fiksi? 
Pengertian fiksi adalah karya berbentuk naratif yang disebut dengan teks naratif atau narrative text atau wacana naratif (narrative discourse).

Pengertian Fiksi Menurut Para Ahli

1. Pengertian Fiksi Menurut Abrams
Menurut Abrams (1981:61) bahwa pengertian fiksi adalah cerita rekaan atau cerita khayalan- karya naratif yang tidak menyaran pada kebenaran sejarah. 

2. Pengertian Fiksi Alternbernd dan Lewis 
Menurut Alternbernd dan Lewis (1966:14) bahwa pengertian fiksi adalah menyajikan permasalahan manusia dan kemanusiaan, hidup dan kehidupan.

3. Pengertian Fiksi Menurut Wellek dan Warren 
Menurut Wellek dan Warren (1956:212) bahwa pengertian fiksi adalah bangunan struktur yang koheren, dan tetap mempunyai tujuan estetik. 

4. Pengertian Fiksi Menurut Nurgiantoro 
Menurut Nurgiantoro (2010:2) dalam bukunya 'Teori Pengajian Fiksi" yang mengungkapkan bahwa definisi fiksi adalah sebagai prosa naratif yang memiliki sifat imajinatif. Akan tetapi biasanya masuk akal dan mengandung kebenaran yang mendramatisasikan hubungan-hubungan antarmanusia. 

5. Pengertian Fiksi Menurut Rocky Gerung
“Fiksi adalah energi yang dihubungkan dengan telos, dan itu sifatnya fiksi. Dan itu baik. Fiksi adalah fiction, dan itu berbeda dengan fiktif,” ujarnya. Telos sendiri dalam bahasa Yunani berarti ‘akhir’, ‘tujuan’, atau ‘sasaran’. Rocky menambahkan, dalam agama, fiksi adalah keyakinan. Dalam literatur, fiksi adalah energi untuk mengaktifkan imajinasi. “Kimianya sama, dalam tubuh sama, dan jenis hormon yang diproduksi dalam tubuh sama,” ujarnya.

6. Pengertian Fiksi Menurut KBBI
Pengertian Fiksi Menurut Kamus  Besar-Bahasa Indonesia Edisi V (edisi terbaru), mendefinisikan kata  fiksi sebagai 1) cerita rekaan (roman, novel, dan sebagainya); 2)  rekaan, khayalan, tidak berdasarkan kenyataan; 3) pernyataan yang hanya  berdasarkan khayalan atau pikiran.

Perbedaan dan Hubungan Fiksi dan Fiktif 

Apa hubungan antara kata fiksi dan fiktif? Fiksi masuk dalam  jenis kata benda, sementara fiktif jenis kata sifat (adjektiva). Tugas  kata sifat 'fiktif' adalah menerangkan (sifat) kata benda 'fiksi'.   Menurut KBBI V, fiktif itu berarti bersifat fiksi, sesuatu yang hanya  terdapat dalam khayalan.

Jenis-Jenis Fiksi

Jenis fiksi sastra dalam prosa termasu
  • Cerita pendek: Karya dengan setidaknya 2,000 kata namun diatas 7,500 kata. Batasan antara cerita pendek yang panjang dengan novella tidak begitu jelas.
  • Novella: Karya dengan setidaknya 17,500 kata namun dibawah 50,000 kata. Karya Joseph Conrad bertajuk Heart of Darkness (1899) merupakan contoh dari novella.
  • Novel: Karya dengan 50,000 kata atau lebih.
Demikianlah informasi mengenai Pengertian Fiksi, Jenis, Contoh & Arti Menurut Para Ahli. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Terlebih lagi agar menambah khasanah pengetahuan kita. Hal ini pernah terjadi baru-baru kali ini. Pada saat seorang professor Rocky Gerung menjadi pembicara di Indonesia Lawyer Club (ILC). Rocky gerung pada saat itu mengeluarkan pendapat bahwa kitab suci adalah fiksi. Sontak sejumlah pihak menanggapi dan mencari apa itu pengertian fiksi.

Pengertian Fiksi, Jenis, Contoh & Arti Menurut Para Ahli
Ilustrasi: Pengertian Fiksi, Jenis, Contoh & Arti Menurut Para Ahli

Olehnya itu, inilah salah satu yang melandasi penulis untuk menginformasikan kepada teman-teman apa pengertian fiksi dan bagaimana itu fiksi menurut rocky gerung. Sekian dan terima kasih. Salam Berbagi Teman-Teman

Pengertian Fiksi, Jenis, Contoh & Arti Menurut Para Ahli Rating: 4.5 Diposkan Oleh: admin